Selasa, 02 Maret 2010

PuYungHay,,,,,,,,,my Favorite

Ada yang gak pernah makan PuYungHay ?? pasti ada, soalnya makanan ini bukan asli Indonesia, adaptasi dari menu China yang aslinya pake daging kepiting, tapi karena banyak yang alergi seafood (seperti saya, hehe) maka diganti sama daging ayam, dan bumbunya udah disesuaiin ma lidah orang Indonesia. Ok,,,,,yuk kita mulai masak.

Bahan dadar:
1/4 kg Wortel potong korek api
100 grm Daging Ayam Cincang
3 siung Bawang putih cincang halus
3 butir telur kocok lepas
Minyak untuk menumis dan mendadar

Bahan saus :
1 bh Bawang Bombay iris bulat
1 siung Bawang putih cincang halus
Saus tomat botolan
1 sdt cuka masak
1 gelas air
Merica secukupnya
Maizena dicarikan dengan sedikit air untuk mengentalkan

Cara membuat :
Tumis bawang putih, bubuhi merica sampai wangi
Masukkan wortel, masak sampai layu
Bumbui dengan garam, gula sampai rasanya enak
Masukkan daging ayam cincang
Sisihkan

Buat saus tomat :
Tumis bawang Bombay dan bawang putih dengan sedikit minyak sampai harum
Masukkan air dan saus tomat, gula, cuka cicipi sampai didapatkan rasa yang sesuai
Kentalkan dengan maizena cair

Penyelesaian :
Panaskan minyak banyak dalam wajan dadar
Kocok telur, masukkan orak arik kepiting, kocok rata
Dadar dengan api kecil, balik hanya 1 kali. Goreng sampai matang kekuningan
Sajikan dengan di tuangi saus tomat

soo,,,,,,gimana mudah kan?
jangan ragu untuk mencuba ya, karena rasanya pasti enyak enyak enyak